Kamis, 02 Mei 2013

Busana Casual Pria

V-Neck Long Sleeve T-Shirt Black
V-Neck Long Sleeve T-Shirt Deep Grey



10 Tipe Busana Wajib Dimiliki Wanita


Dalam keseharian, wanita dan busana ibarat dua sisi mata uang yang tak dapat dipisahkan. Dalam berbagai kesempatan, fesyen seakan menjadi “teman” wanita saat menghadiri beragam acara.
 Diakui memang wanita memiliki cita rasa tersendiri dalam hal berbusana.
Meski selalu berkembang, fesyen juga memiliki sisi klasik yang tak lekang dimakan zaman. 
Namun demikian, ada setidaknya 10 item dasar yang wajib dimiliki wanita dalam hidupnya.


kemeja putih
1. Celana panjang hitam

Celana ini merupakan item yang dapat dikombinasikan dengan hampir semua pakaian yang Anda miliki.

2. Kemeja putih

Sebuah kemeja putih dengan cuffs dipergelangan tangan. Para stylist menyebutnya dengan kemeja Prancis.  Kemeja ini sangat elegan dan klasik dan cocok dipakai bersama celana maupun rok.

3. Sepatu heels kulit

Sepatu heels kulit bewarna hitam, terutama dengan gaya klasik. Model ini cocok untuk berbagai waktu dan gaya. Anda dapat memadankan dengan busana malam, maupun dengan celana jins.


blazer hitam
4. Jas/blazer hitam

Ini merupakan busana standard untuk keperluan bisnis maupun formal.


5. Jaket

Cocok digunakan untuk keadaan dingin dan dapat digunakan meski dengan celana jins saja.




6. Day dress

Day dress dapat dikenakan untuk berbagai kesempatan. Selain itu, mudah untuk dipadupadankan.

7. Gaun malam

Pilihlah little black dress berbahan sifon untuk gaun malam yang simpel dan tak lekang dimakan zaman.



 8. Clutch bag

Tas kecil yang diapit ini cocok dipadankan dengan gaun malam Anda saat ke pesta.


9. Kechief/selendang

Kain yang sering digunakan sebagai bandana ini merupakan teman yang tepat untuk busana malam Anda, terutama bila berbahan sutra. Jika dibuat dari bahan cashmere atau wol dapat menggantikan kardigan.

10. Sandal

Alas kaki yang terbuka di bagian depannya ini cocok untuk kesempatan yang lebih santai, misalnya berkumpul bersama teman maupun acara dansa. Anda dapat memilih sandal dengan hak yang nyaman atau wedges


Jadi Ladies, siap tampil istimewa ?

sumber foto :  www.style-fa.com